Kamis, 07 Januari 2010

Bagaimana Pantau Kemacetan dari Mobil


Mulai 2010, INRIX®, sebuah perusahaan penyedia layanan navigasi dan traffic akan menjalin kerja sama dengan Ford Motor Company guna menyediakan informasi lalu lintas terkini dan menambah rute yang terpantau bagi pengendara mobil Ford.

Dalam presentasinya Kamis, 7 Januari 2010, Ford juga mengumumkan bahwa perusahaannya merupakan produsen otomotif pertama yang akan menggunakan layanan informasi lalu lintas terkini besutan INRIX. 

Layanan informasi lalu lintas itu bisa menjangkau jalan sepanjang 260 ribu mile, termasuk 100 ribu mile jalan arteri, jalan kota dan jalan alternatif. Ini akan membantu pengendara untuk mengetahui kemacetan lalu lintas sehingga mereka bisa memilih jalan alternatif untuk mencapai tujuan.

"Layanan ini akan membantu pengendara Ford untuk menghemat waktu guna mencapai tujuan," ujar Bryan Mistele, Presiden dan CEO, INRIX.

Dengan sistem navigasi ini, mereka bisa menghindari kemacetan, serta kemajuan penting bagi produsen mobil seperti Ford untuk memenuhi permintaan konsumen di seluruh dunia.

CEO Ford Motor, Alan Mulally mengatakan layanan ini juga akan menggabungkan aplikasi Twitter dalam sistem komunikasi kendaraan. Ini juga menambah aplikasi lainnya seperti hiburan secara online. Dengan begitu, pesan atau tweet pun bisa disampaikan melalui kendaraan.

"Ini seperti membawa internet ke dalam mobil," ujar Charles Golvin, seorang pengamat dari Forrester Research seperti dikutip USAtoday, Kamis, 7 Januari 2010. "Apa yang mereka lakukan membuat aktivitas ini menjadi serba mudah." Belum jelas, kapan teknologi ini akan sampai ke jaringan Ford di Indonesia.

0 Comments:

Post a Comment